Puruk Cahu

Ketua PKK Pantau Vaksinasi

PURUK CAHU, kalteng.co – Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura) terus mempercepat layanan vaksin Covid-19, bagi warga yang belum divaksin, seperti ibu hamil, lansia dan masyarakat umum.

Antusias masyarakat terhadap penyaluran vaksinasi di wilayah ini cukup tinggi. Hal ini tampak dari setiap lokasi pelaksanaan vaksinasi bukan hanya di wilayah perkotaan maupun di pedesaan. Seperti terlihat di Kecamatan Murung.

Ketua TP PKK Mura, Lynda Kristiane Perdie meninjau vaksinasi, Senin (15/11/2021), setelah sehari sebelumnya melaksanakan sosialisasi vaksin di Desa Juking Pajang, guna membuka wawasan masyarakat akan pentingnya mengikuti vaksinasi Covid-19.

Lynda mengimbau, kepada yang sudah menjalani suntik vaksin, menjadi penggerak dan menyampaikan kepada masyarakat serta keluarga lainnya yang belum divaksin, untuk segera ikut divaksin.

“Syukur pesertanya melebihi target, untuk suksesnya program pemerintah kita harus punya strategi mengajak masyarakat untuk mengikuti program dari pemerintah vaksin itu aman, jangan percaya hoaks,” ujar Lynda.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Selanjutnya, dia menyerahkan bantuan stimulan bagi warga Desa Juking Pajang, Kecamatan Murung yang mengikuti vaksin. Lynda Kristiane Perdie mengungkapkan, PKK sebagai sebuah organisasi pemberdayaan dan memiliki kader yang tersebar hingga ke pelosok-pelosok desa.

“Sudah seharusnya berkomitmen dan mengambil peran membantu pemerintah dalam penanggulangan pandemi Covid-19,” terangnya.

Menurutnya, kehadiran mereka dalam kegiatan tersebut untuk memberikan arahan dan motivasi bagi masyarakat, dalam menghadapi kondisi pandemi saat ini.

“Kita hadir disini sekaligus mensosialisasikan pentingnya menerima vaksin ini, untuk upaya kita terhindar dari penularan virus corona yang saat ini tanpa kita sadari ada di sekitar kita,” tandasnya. (dad)

Related Articles

Back to top button