KUALA KURUN, Kalteng.co – Pemkab Gunung Mas (Gumas) menghadirkan aplikasi Srikandi untuk meningkatkan kesadaran seluruh elemen, khususnya pemerintah daerah, dalam pengelolaan arsip. Inisiatif ini mendapat apresiasi dari DPRD Gumas.
Anggota DPRD Gumas, Herda, menyatakan dukungannya terhadap penerapan aplikasi yang digagas oleh Dinas Kearsipan.
“Kami sangat mendukung dan mengapresiasi kehadiran aplikasi Srikandi karena dapat memastikan ketersediaan arsip daerah,” ujar Herda, Kamis (27/2/2025).
Menurutnya, aplikasi ini mendukung penyelenggaraan kearsipan yang lebih baik, efektif, transparan, dan akuntabel. Selain itu, Srikandi menjamin terciptanya arsip yang autentik dan terpercaya serta meningkatkan efisiensi pengelolaan arsip di lingkungan pemerintahan.
“Dengan adanya aplikasi ini, keselamatan dan keamanan arsip, termasuk aset daerah, lebih terjamin. Selain itu, kualitas pelayanan publik meningkat karena data lebih mudah diakses, terutama jika terjadi kehilangan,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Gumas, Marian Efianti, menekankan pentingnya peningkatan pemahaman terkait Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Dengan perkembangan teknologi informasi, aplikasi Srikandi memungkinkan proses persuratan elektronik yang lebih efisien dan hemat biaya.
“Kami juga mengadakan sosialisasi pemanfaatan layanan alih media arsip keluarga atau inovasi Siaga secara gratis dan aman,” ujarnya.
Selain itu, pihaknya telah menunjuk admin atau operator Srikandi di berbagai instansi, termasuk Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Camat, Lurah, Kepala Sekolah SD dan SMP, Kepala Puskesmas, serta ASN JFT Arsiparis PPPK.
“Kami berharap para peserta serius dalam mengikuti pelatihan dan sosialisasi ini. Kegiatan ini hanya berlangsung satu hari, jadi manfaatkan sebaik mungkin,” pungkas Maria.(nya)
EDITOR: TOPAN