BRI Link Akbar yang merupakan lokasi dugaan perampokan hingga menelan kerugian puluhan juta. FOTO ISTPALANGKA RAYA, Kalteng.co – Polisi tengah menyelidiki kasus perampokan di BRI Link yang terjadi di Jalan Rajawali Km 3,5, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Rabu (12/3/2025) malam.
Hingga saat ini, anggota Satreskrim Polresta Palangka Raya masih terus melakukan penyelidikan dan pengumpulan keterangan di lokasi kejadian.
Kasatreskrim Polresta Palangka Raya, AKP Rian Permana, mengungkapkan bahwa pihaknya masih melakukan penyelidikan intensif di tempat kejadian perkara (TKP).
“Saat ini anggota kami masih di TKP untuk pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket) guna mengungkap pelaku perampokan tersebut,” ujarnya, Jumat (14/3/2025).
Menurut perwira polisi dengan tiga balok emas di pundaknya itu menyebutkan, usai kejadian mencekam dan tragis tersebut korban belum dapat dimintai keterangan karena masih dalam kondisi trauma.
“Untuk korban saat ini masih belum bisa memberikan keterangan karena mengalami trauma berat. Jika ada perkembangan terbaru, kami akan segera menginformasikan kepada rekan-rekan media,” pungkasnya. (oiq)
EDITOR: TOPAN