KUNKER : Anggota DPRD Palangka Raya melakukan kunjungan kerja ke DPRD Bandung, Selasa (24/5/2022). FOTO DEWANPALANGKA RAYA, Kalteng.co – Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati mengatakan perlu upaya menghidupkan kembali Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) secara masif untuk mengantisipasi penyakit.
Seperti penyakit Hepatitis akut yang kini tengah mengancam. Selain menghindari penyakit Hepatitis akut, dengan melakukan pola hidup sehat juga dapat sekaligus menghindari penyakit Covid-19 yang saat ini juga masih ada.
“Bagaimana antisipasinya, Bagaimana agar terhindar dari penyakit ini, Saya kira apa yang sudah disampaikan pemerintah yakni Germas, Gerakan Masyarakat Hidup Sehat harus kita masifkan lagi,” ungkapnya, Selasa (24/5/2022).
Lebih lanjut legislator asal Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) ini mendorong masyarakat duntuk tidak perlu khawatir dan cemas serta meningkatkan kewaspadaan dan pola hidup sehat sederhana.
“Kemudian dengan pola hidup sederhana dengan cara kita tidak perlu makan berganti-gantian, alat makan kita, kemudian juga masak masakan yang sampai matang, makan makanan yang sehat,” tuturnya.
Sambungnya bila penyakit Hepatitis akut ini menjadi tanggung jawab bukan hanya pemerintah saja tapi juga pemerintah pusat, pemerintah daerah serta orang tua dan guru-guru. Karena sejauh ini, penyakit tersebut memiliki tren untuk menyerang anak-anak usia 17 tahun ke bawah.
“Saya pikir ini menjadi kolaborasi yang besar antara pemerintah pusat dan seluruh elemen termasuk tokoh-tokoh pendidikan agar kita bersama-sama melawan penyakit hepatitis misterius ini,” pungkasnya. (ahm)