Berita

Turnamen Bola Voli, Lapas Palangka Raya Borong Juara I dan II

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Turnamen Bola Voli, Lapas Palangka Raya borong juara I dan II. Perlombaan digelar Kantor Wilayah Kemenkumham Kalteng.

Adapun tujuan digelarnya pertandingan bola voli ini adalah untuk menyambut dan memeriahkan semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kemenkumham RI ke-78. Perlombaan seperti ini memang rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Dalam turnamen ini, 17 (tujuh belas) tim bola voli putra dan putri di wilayah Kanwil Kemenkumham Kalteng.

Dalam turnamen itu, Tim Bola Voli Putra dan Putri utusan dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya mengukir prestasi dengan menyabet Juara 1 dan 2, Kamis (10/8/2023).

https://kalteng.co

Bertempat di lapangan bola voli Kanwil Kemenkumham Kalteng, pertandingan berlangsung sengit. Tim bola voli Putra Lapas Palangka Raya tampil sempurna sejak fase awal sehingga berlanjut hingga lolos babak final melawan Kanwil Kemenkumham Kalteng. Sedangkan Tim bola voli putri juga lolos ke babak final dan melawan Rupbasan Palangka Raya.

Selanjutnya, pertandingan final berlangsung seru dan ketat, namun Lapas Kelas IIA Palangka Raya mampu mengungguli Kanwil Kemenkumham Kalteng dengan skor akhir 2-1. Lalu Tim bola voli putri harus menerima kekalahan dibabak final saat melawan Rupbasan Palangka Raya sehingga menjadi Juara 2.

Kepala Lapas Kelas IIA Palangka Raya, Chandran Lestyono mengatakan, kemenangan ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi para petugas di Lapas Kelas IIA Palangka Raya, karena mereka telah berhasil menunjukkan potensi dan prestasi di bidang olahraga.

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras dan semangat tim bola voli putra dan putri ini. Kami juga berharap agar prestasi ini terus ditingkatkan lagi, dan seluruh pegawai Lapas dapat semakin solid dan lebih baik lagi,” paparnya.

Menurutnya, perolehan kemanangan yang berhasil diraih tim putra dan putri dari Lapas Palangka Raya ini tidak terlepas dengan kerja sama seluruh peserta yang secara bersama memupuk kekompakan antara satu sama lain.

“Terus tingkatkan prestasi dan juga pelayanan kita kepada masyarakat,” tandasnya. (oiq)

Related Articles

Back to top button