Buntok

100 Personel Gabungan Selama Operasi Lilin Nataru 2022 di Barito Selatan

BUNTOK, Kalteng.co – Dalam rangka pengamanan perayaan hari Raya Natal dan menyambut pergantian tahun baru (Nataru), Polres Barito Selatan (Barsel) mengerahkan sedikitnya 100 personel gabungan yang terdiri dari Polres, Kodim 1012 Buntok, Dishub, POL PP dan BPBD selama operasi lilin Nataru 2022.

“Operasi ini akan berlangsung selama 11 hari mulai dari 23 Desember 2022 sampai 3 Januari 2023 mendatang, dilanjutkan dengan KRYD mulai 3-9 Januari 2023,” ujar AKBP Yusfandi Usman Kapolres Barsel, Jumat (23/12/2022).

https://kalteng.co

Kapolres menyampaikan, dengan telah digelarnya apel gelar pasukan, itu merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel baik sarana dan prasarana, dengan demikian pengamanan dapat terselengara secara optimal dan sinergi.

“Sehingga perayaan Natal tahun 2022 dan perayaan tahun baru 2023 dapat berjalan dengan kondusif,” ucapnya.

Menurutnya, momentum Nataru selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia yang merayakan dipenghujung tahun dengan melaksanakan berbagai kegiatan, sehingga tentunya berimplikasi terhadap meningkatnya mobilitas masyarakat.

“Oleh sebab itu Polri dengan didukung TNI, pemerintah daerah dan stakeholder terkait menggelar Operasi Kepolisian Terpadu dengan sandi Operasi Lilin 2022,” kata Kapolres.

Ia menerangkan, untuk Operasi Lilin 2022 ini, Polres Barsel sudah mempersiapkan 100 personel gabungan yang akan ditempatkan di 3 titik pos pengamanan yang sudah disiapkan dan letaknya juga strategis, yaitu di Pos Polisi (Pospol) Simpang Kangkung, Bundaran Sanggu serta depan Pasar Plaza Beringin Buntok.

“Hal tersebut tentunya disiapkan guna mengamankan kegiatan perayaan Nataru, agar masyarakat merasa nyman dan aman dalam melaksanakan ibadah,” terang Perwira lulusan Akpol tahun 2003 ini.

Ia mengungkapkan, pada pengamanan Nataru, adanya potensi gangguan yang harus diwaspadai, yaitu dari sisi keamanan, beberapa potensi ganguan yang perlu diwaspadai, seperti kemacetan dan kecelakaan lalu lintas akibat meningkatnya mobilitas masyarakat.

“Maka dari itu saya mengajak kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga situasi Kantibmas yang baik, yang sampai saat ini merupakan kondisial yang sangat maksimal di Kabupaten Barsel,” kata  Yusfandi Usman. (ner)

Related Articles

Back to top button