Buntok

Kepala OPD Ujung Tombak Kemajuan Daerah

BUNTOK, Kalteng.co –  Kepala OPD ujung tombak kemajuan daerah. Sekda Barsel Edy Purwanto menyebutkan, semua Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sangat berperan penting sebagai ujung tombang kemajuan daerah.

“Maka dari itu di tahun 2022, sangat diharapkan kinerja semua OPD, bisa lebih baik  dan lebih maksimal lagi,” harap Eddy Purwanto, Kamis (11/11/2021).

Sekda mengatakan, bahwa semua program kerja dari OPD, terutama  selaku organisasi penyumbang Pendapatan Asli  Daerah (PAD) diwajibkan untuk bisa mencapai target yang ditentukan di tahun 2022.

https://kalteng.co

“Dengan tercapainya target PAD, apalagi bisa melebihi target yang di patok di tahun 2022, maka diyakini akan mampu membantu dari upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kemajuan roda pembangunan,” terangnya panjang lebar.

Menurut Eddy Purwanto, tanpa program yang jelas maka  diyakini pula pembangunan akan menjadi terhambat. “Bisa jadi pembangunan daerah jalan di tempat, dan tidak ada kemajuan sama sekali,” cetusnya.

Masih kata mantan Kepala Bappeda Barsel itu, jalan di tempatnya pembangunan daerah, tentu tidak diharapkan, baik oleh pemerintah daerah maupun masyarakat di daerah berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus itu.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button