PEMKAB BARITO SELATAN

Peringatan Hari Nelayan Nasional 2025, Bupati Barsel: Nelayan Adalah Pejuang Ketahanan Pangan yang Patut Dihargai

BUNTOK, Kalteng.co – Dalam rangka memperingati Hari Nelayan Nasional 2025 yang jatuh pada hari Minggu (6/4/2025), Bupati Barito Selatan (Barsel), H. Eddy Raya Samsuri, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh nelayan yang telah menjadi bagian penting dalam menjaga ketahanan pangan, khususnya di wilayah Barsel dan Kalimantan Tengah pada umumnya.

Menurut Eddy Raya, profesi nelayan memiliki peran strategis yang tidak bisa dipandang sebelah mata. “Menjadi nelayan bukan sekadar mencari ikan. Mereka adalah garda terdepan dalam menyediakan kebutuhan pangan berbasis protein bagi masyarakat, sekaligus penjaga keseimbangan ekosistem perairan kita,” ujarnya.

Barsel sendiri memiliki potensi besar dalam sektor perikanan air tawar yang selama ini menjadi andalan banyak keluarga nelayan. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Barito Selatan terus berupaya memperkuat kapasitas nelayan melalui pelatihan, bantuan alat tangkap yang ramah lingkungan, dukungan budidaya perikanan, serta kemudahan akses terhadap permodalan dan pemasaran hasil tangkapan.

“Ketahanan pangan tidak mungkin tercapai tanpa nelayan yang kuat dan sejahtera. Maka dari itu, kami terus berkomitmen untuk memberikan dukungan agar nelayan Barsel semakin berdaya saing dan mampu meningkatkan kesejahteraannya,” ungkapnya.

Eddy Raya juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian sumber daya perikanan. Ia mengingatkan bahwa sungai dan danau bukan hanya sumber penghidupan, tetapi juga warisan yang harus dijaga bersama.

“Peringatan Hari Nelayan ini harus menjadi pengingat bagi kita semua, bahwa keberlanjutan sektor perikanan bergantung pada kesadaran dan tanggung jawab bersama untuk menjaga lingkungan perairan dari kerusakan dan pencemaran,” tegasnya.

Sebagai bentuk penghargaan, Pemkab Barsel juga tengah menyusun sejumlah program insentif dan penghargaan bagi kelompok nelayan yang berprestasi dan inovatif dalam menerapkan prinsip-prinsip perikanan berkelanjutan.

Ia pun berharap generasi muda di Barsel mulai melirik sektor perikanan sebagai profesi yang menjanjikan. “Dengan sentuhan teknologi dan inovasi, nelayan zaman sekarang bisa menjadi pelaku usaha perikanan modern yang mandiri dan sukses,” pungkas Eddy Raya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button