Anggota DPRD Gumas, HermantoKUALA KURUN, Kalteng.co – Anggota DPRD Gunung Mas (Gumas), Hermanto, mengimbau para pemuda di wilayah ini untuk menjauhi pergaulan bebas serta menjauhi hal-hal negatif seperti konsumsi minuman keras dan obat-obatan terlarang.
“Kita berharap pemuda-pemudi di Kabupaten Gumas bisa menghindari pergaulan bebas agar tidak terjerumus dalam hal-hal yang merugikan diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat,” ujar Hermanto belum lama ini.
Politikus Partai NasDem ini menegaskan bahwa pemuda memiliki peran penting sebagai agen perubahan dan pelaku pembangunan di daerah. Oleh karena itu, mereka perlu menjadi teladan bagi lingkungan sekitarnya.
“Dengan menjadi pelaku pembangunan, pemuda bisa memberikan dampak positif, khususnya bagi keluarga dan masyarakat. Jadilah contoh yang baik,” tegas Hermanto, yang akrab disapa Sigoi.
Legislator dari Daerah Pemilihan I yang meliputi tiga kecamatan ini juga menyoroti kondisi sosial saat ini yang cukup menantang. Ia mengingatkan bahwa banyak keluarga mengalami tekanan sosial dan ekonomi, sehingga pemuda harus bisa mengambil peran aktif dalam memberikan solusi.
“Karena itu, saya mengajak seluruh pemuda agar memanfaatkan waktu dengan kegiatan yang bermanfaat dan jangan disia-siakan untuk hal yang tidak berguna,” pungkasnya. (nya)
EDITOR: TOPAN