Nick Kuipers amankan kemenangan Persib atas PSIS. (Dok. Persib)KALTENG.CO-Persib Bandung semakin kokoh di puncak klasemen Liga 1 setelah menang tipis 1-0 atas PSIS Semarang. Kemenangan ini menjadi modal penting untuk menghadapi Derby Indonesia melawan Persija Jakarta.
Persib Bandung semakin sulit dikejar usai raihan hasil positifnya di pekan ke-22 Liga 1 musim 2024-25. Pangeran Biru berhasil menang tipis 1-0 atas tuan rumah PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Minggu (9/2/2025).
Gol semata wayang dari bek tengah Nick Kuipers cukup untuk membawa oleh-oleh tiga poin dari Kota Semarang untuk dibawa pulang ke Kota Bandung. Hasil ini semakin mengokohkan posisi Persib di pemuncak klasemen Liga 1.
Jalannya Pertandingan
Persib Bandung turun dengan kekuatan penuh kala menantang tuan rumah PSIS Semarang. Maung Bandung coba memanfaatkan kelengahan pesaing-pesaingnya seperti Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya yang meraih hasil minor di pertandingannya masing-masing. Bojan Hodak yang sudah kembali mendampingi tim menginstruksikan permainan kolektif dan menyerang sejak menit awal.
Kedua tim sama-sama jual beli serangan, namun keberuntungan masih berpihak ke kubu Maung Bandung. Umpan tendangan sudut berhasil dimanfaatkan Nick Kuipers untuk mencetak gol perdananya di musim ini. PSIS yang tertinggal mencoba untuk menyamakan kedudukan dengan berbagai macam variasi serangan.
Persib Bandung harus bermain dengan 10 orang pada fase akhir babak pertama setelah gelandang bertahan Mateo Kocijan harus menerima kartu kuning kedua dan diusir wasit ke ruang ganti.
PSIS Semarang coba memanfaatkan keunggulan jumlah pemain namun usahanya selalu kandas di lini pertahanan Persib Bandung. PSIS Semarang menguasai jalannya pertandingan dengan 70% penguasaan bola. Persib Bandung usai unggul terlihat mengendurkan intensitas permainan dan lebih banyak bertahan usai kartu merah yang diterima oleh Mateo Kocijan. Tercatat skuad besutan Bojan Hodak ini hanya menguasai 30% penguasaan bola.
Kemenangan tipis ini jadi modal penting Persib Bandung untuk menghadapi partai penting pekan depan. Mereka akan melakoni Derby Indonesia melawan Persija Jakarta di markas Macan Kemayoran pada Minggu (16/2/2025).
Sementara itu, hasil buruk yang diraih Laskar Mahesa Jenar bagai petir di siang bolong. Sudah menjalani dua partai kandang tanpa penonton namun dua-duanya menerima hasil kekalahan jelas jadi alarm bahaya bagi PSIS Semarang.
Selanjutnya, PSIS akan menghadapi PSM Makassar dan berharap Gali Freitas dan kolega bisa memaksimalkan potensi menenggelamkan posisi Laskar Mahesa Jenar menuju jurang degradasi.(*/tur)