Willy M. YosephPALANGKA RAYA, Kalteng.co – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng, Willy M. Yoseph – Habib Ismail bin Yahya, memastikan pemerataan pembangunan bisa dirasakan masyarakat khususnya di pelosok Bumi Tambun Bungai, ketika berhasil meraih kemenangan dalam Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.
Hal ini disampaikan Calon Gubernur Kalteng, Willy M. Yoseph, saat konfirmasi awak media di Lantai 3 gedung restorasi DPW Partai NasDem Kalteng, jalan Adonis Samad belum lama ini. Menurutnya, pemerataan infrastruktur tersebut akan diwujudkan melalui program 1 Kecamatan 1 unit alat berat.
“Pasangan Willy – Habib nantinya akan menyiapkan 100 unit alat berat, guna merealisasikan percepatan pembangunan, dimana hal tersebut telah tertuang dalam visi misi kami, khususnya program 1 Kecamatan 1 unit alat berat,” ucapnya.
Mantan Anggota Komisi VII DPR-RI ini juga menegaskan bahwa alat berat tersebut nantinya akan difungsikan secara optimal, baik dalam membantu menangani kerusakan jalan, merintis jalan baru hingga mendukung pembangunan jembatan.
“Hal ini tidak sekadar untuk membuka keterisolasian, tetapi bertujuan untuk mendukung segala aktifitas pembangunan mulai dari penanganan jalan rusak,merintis jalan baru, mendukung pembangunan jembatan, dan lain-lain. Apalagi pembangunan infrastruktur sangat berpengaruh dalam berbagai aspek dan bidang, sehingga pasangan Willy – Habib berkomitmen untuk mewujudkan itu semua,” pungkasnya. (Ina)
EDITOR: TOPAN