KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut 01, Willy Midel Yoseph dan Habib Ismail Bin Yahya, menggelar kampanye akbar terakhir mereka dengan penuh semangat di hadapan ribuan warga Lapangan Bukit Ngelangkang, Kabupaten Kapuas, Sabtu (23/11/2024). Dalam acara ini, pasangan yang mengusung visi “Kalteng Harmonis” kembali memaparkan program unggulan mereka yang menjadi harapan baru bagi masyarakat Kalimantan Tengah.
“Kalteng Harmonis adalah visi besar kami, sebuah Kalimantan Tengah yang Harati (Pintar), Amanah, Religius, Maju, Optimis, Nasionalis, Indah, dan Sejahtera,” ujar Habib Ismail dalam orasinya.
Menurutnya, visi ini bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang bahagia, makmur, dan sentosa, serta memberikan perhatian pada seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali.
Dalam kampanye ini, Willy-Habib juga mengungkapkan rencana kerja mereka untuk 100 hari pertama jika dipercaya memimpin Kalimantan Tengah. Salah satu prioritas utama adalah perbaikan infrastruktur jalan yang saat ini kondisinya banyak yang rusak dan menjadi keluhan masyarakat.
“Kami berkomitmen menjadikan perbaikan jalan sebagai program prioritas utama. Infrastruktur yang baik adalah kunci untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tegas Willy.
Selain itu, pasangan ini menjanjikan layanan kesehatan yang merata di seluruh wilayah Kalimantan Tengah. Mereka memastikan masyarakat yang belum memiliki BPJS tetap dapat mengakses layanan kesehatan hanya dengan menggunakan KTP beralamat Kalimantan Tengah.
“Rumah sakit mana pun tidak boleh menolak pasien dengan alasan administrasi. Semua program kami akan terintegrasi dengan KTP Kalimantan Tengah. Kalau bisa dipermudah, kenapa harus dipersulit?” tambah Willy.
Di bidang pendidikan, pasangan Willy-Habib juga menegaskan komitmen mereka untuk memberikan seragam sekolah, alat tulis, dan perlengkapan lainnya secara gratis bagi siswa di Kalimantan Tengah. Tak hanya itu, beasiswa akan disediakan bagi siswa-siswi dari keluarga kurang mampu maupun mereka yang berprestasi.
“Kami ingin memastikan tidak ada anak di Kalimantan Tengah yang putus sekolah hanya karena kendala ekonomi. Pendidikan adalah kunci kemajuan,” ungkap Habib Ismail.
Willy-Habib juga menegaskan, bahwa mereka adalah pasangan yang mengedepankan nilai nasionalisme dan keberagaman. Menurut mereka, setiap suku, agama, dan golongan di Kalimantan Tengah memiliki hak yang sama untuk diperhatikan dan diberdayakan.
“Bagi saudara-saudara kita dari suku lain, jangan khawatir. Kami adalah pasangan yang nasionalis, dan itu jelas tercermin dalam tagline kami, HARMONIS. Ini adalah komitmen kami untuk menjaga persatuan dan keberagaman di Kalimantan Tengah,” kata Willy.
Mengakhiri orasi mereka, pasangan Willy-Habib mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 27 November mendatang.
“Mari kita bangkit bersama mewujudkan Kalimantan Tengah yang Harmonis. Jangan lupa, coblos nomor urut 01, pasangan Willy-Habib. Tuh Iye, bersama kita bisa!” seru Willy, yang disambut riuh sorak-sorai pendukung. (pra)
EDITOR : TOPAN