METROPOLISPOLITIKA

Wiyatno-Dodo Deklarasikan Kemenangan di Pilkada Kapuas

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Pasangan Calon (Paslon) Bupati Kapuas dan Wakil Bupati Kapuas nomor urut 04 l, HM. Wiyatno dan Dodo berhasil meraih suara terbanyak dalam Pilkada Kapuas 2024.

Hal itu ditegaskan Ketua Tim Pemenangan Paslon nomor 01 Wiyatno dan Dodo, Yohanes bersama tim pemenangan saat konfrensi pers, mengatakan sekarang menjelang Pukul 00.00 WIB menyampaikan kemenangan berdasarkan data yang sudah masuk seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Kapuas. 

“Kita mendeklarasikan kemenangan Paslon Bupati Kapuas HM. Wiyatno dan Wakil Bupati Dodo juga Palson Gubernur Koyem dan Wakil Gubernur SHD di Kabupaten Kapuas,” tegas Yohanes didampingi HM. Wiyatno dan Dodo.

Yohanes menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang memilih dan memberikan dukungan kepada H. Wiyatno-Dodo dan Koyem-SHD. Apa jadi amanah tidak akan disia-siakan untuk memimpin Kapuas dan Kalteng 2025-2030.

“Kita mengimbau semua pihak menjaga konsudifitas dalam tahapan selanjutnya,” pungkasnya. (alh)

Related Articles

Back to top button