BeritaPulang PisauUtama

Pengembangan Pariwisata untuk Kesejahteraan Masyarakat Pulpis

PULANG PISAU,kalteng.co-Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau melalui Dinas Budaya dan Pariwisata ( Disbudpar) Kabupaten Pulang Pisau berupaya mendorong pengembangan potensi pariwisata.

Menurut Kepala Disbudpar Kabupaten Pulang Pisau Bakhzar Efendi pengembangan pariwisata memerlukan adanya dukungan berbagai pihak.

Dengan demikian diharapkan program tersebut dapat berkelanjutan dan memberikan asas manfaat bagi pelaku usaha pariwisata dan masyarakat Pulang Pisau. “Yang tidak kalah pentingnya, dalam menjalankan tugas dan fungsi selalu mengedepankan ketentuan regulasi dan tidak keluar dari koridor,” kata Bakhzar.

Dia mengharapkan, kegiatan pengembangan budaya dan pariwisata pada intinya akan memberi-kan nilai manfaat yang berujung pada kesejahteraan di masyarakat. “Muara dari pengembangan pariwisata adalah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata dia.

1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button