BeritaEkonomi BisnisMETROPOLIS

Heboh Data Nasabah PT Bank Kalteng Bocor, OJK Ingatkan Perbankan Tingkatkan Manajemen Resiko TI

PALANGKA RAYA, Kalteng.co-Sempat heboh diterpa isu bocornya data nasabah PT Bank Kalteng, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kalimantan Tengah mengingatkan pihak terkait agar meningkatkan sistem keamanan Siber.

“Saat ini OJK senantiasa mengingatkan Bank agar meningkatkan kualitas Manajemen Risiko Teknologi Informasi,” kata Kepala OJK Kalteng, Otto Fitriandy, Selasa (5/12/2023).

Otto menjelaskan, hal itu berdasarkan peraturan peraturan OJK nomor 11/POJK.03/2022 tentang Penyelenggaraan Teknologi Informasi. “Dan juga termasuk Surat Edaran OJK nomor 29/SEOJK.03/2022 terkait Ketahanan dan Keamanan Siber,” tutupnya

Sementara itu, usai heboh beredar kabar dugaan kebocoran data nasabah Bank Kalteng lengkap mahasiswa se-Kalimantan Tengah beberapa hari ini. Plt Direktur Utama PT Bank Kalteng, Marzuki manyampaikan bahwa Bank Kalteng tetap aman dari kebocoran data nasabah dari hasil verifikasi Divisi Teknologi Informasi.

Kepala Otoritas Jasa Kuangan (OJK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Otto Fitriandi mengingatkan, masyarakat jangan panik terkait data nasabah yang terdapat di Bank Kalteng.

Ia menyebut telah mengklarifikasi ke pihak bank yang bersangkutan bahwa data nasabah sampai saat ini aman dari kebocoran. 

“Sesuai Klarifikasi pihak Bank Kalteng, bahwa data yang diberitakan diduga bocor, hal tersebut bukan data nasabah Kalteng,” katanya, Rabu, (6/12/2023).

Ia juga memberitahukan, sesuai tugas dan fungsi OJK, pihaknya senantiasa melakukan pengawasan terhadap industri jasa keuangan, termasuk sektor perbankan yang ada di Provinsi Kalteng.

Pihaknya, ujarnya, juga mengingatkan bank agar senantiasa meningkatkan kualitas manajemen risiko teknologi informasi. (mur)

Related Articles

Back to top button