Utama

Polda Kaltim dan GAPKI Gandeng Telkom

BALIKPAPAN, Kalteng.co – Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di berbagai wilayah di Indonesia, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mengembangkan platform digital monitoring pencegahan kebakaran hutan dan lahan, yakni aplikasi Asap Digital, yang implementasinya berkolaborasi dengan POLRI.

Untuk mencegah terjadinya karhutla di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Telkom Witel Balikpapan bersama Gabungan Perusahaan Kelapa Sawit (GAPKI) Kalimantan Timur, Asosiasi Pengusaha Hutan Indonesia Komisariat Daerah Kalimantan Timur (APHI Komda Kaltim) dan Polda Kaltim melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman kerja sama layanan Aplikasi Sistem Analisa Pengendalian Karhutla Secara Digital (ASAP Digital).

Penandatanganan disaksikan Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Edi Witjara dan Kapolda Kalimantan Timur, Irjen Pol Herry Rudolf Nahak di Balikpapan, Selasa (27/4/2021).

Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Edi Witjara mengatakan, aplikasi Asap Digital merupakan wujud dukungan Telkom. Dalam mendukung upaya pemerintah untuk mencegah dan meminimalisir karhutla yang merugikan masyarakat, melalui optimalisasi ICT.

Aplikasi ini dilengkapi dengan CCTV, konektivitas serta aplikasi dan dashboard monitoring, yang berfungsi untuk memantau terjadinya kebakaran dan mendeteksi titik panas penyebab kebakaran.

Selain Kaltim, wilayah lain yang diimplementasikan aplikasi Asap Digital ini beberapa diantaranya adalah Sumut, Jambi, Riau, Aceh, Kalbar, hingga Papua beserta provinsi lainnya.

1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button