RAMADAN

Semarakan Ramadan, Korem 102/Pjg Gelar Bazzar Ramadan Berkah

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Korem 102/Panju panjung (Pjg) akan menggelar kegiatan Bazzar Ramadan Berkah 1443 H di halaman Makorem 102/Pjg, Jalan Imam Bonjol, No.05, Palangka Raya, Jumat 22 April 2022.

Kegiatan yang akan di mulai pada pukul 13.00 WIB – Selesai ini akan di buka langsung oleh Komandan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, S.E.,M.M.,didampingi Ketua Persit Koorcab Rem 102/PD XII Tanjungpura (Tpr) Ny. Diyah Yudianto Putrajaya serta para Kasi dan Pasi Korem 102/Pjg.

Secara umum, nilai indeks dalam satu paket sembako senilai Rp 219,000. Karena ini merupakan kegiatan Bazzar Ramadan Berkah maka Korem 102/Pjg memberikan potongan diskon. Hingga paket tersebut dapat di tebus oleh masyarakat menjadi Rp 100,000.

https://kalteng.co

Adapun item yang terdapat di dalam satu paket sembako yaitu. Beras 10 kg, telur 1 tabak, minyak goreng 2 liter, dan gula 1 kg. Selain paket sembako murah, dalam acara Bazzar Ramadan Berkah ini juga terdapat produk-produk asli olahan pelaku UMKM Kalteng. Seperti baju, olahan makanan, kerajinan tangan, dan lain sebagainya. Dan produk dari UMKM ini di jual dengan harga terjangkau.

Untuk itu, Komandan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, S.E.,M.M mengajak warga masyarakat. Khususnya di Kota Palangka Raya untuk dapat hadir mengikuti acara Bazzar Ramadan Berkah yang di laksanakan oleh Korem 102/Pjg pada Hari Jumat (22/04/2022) ini. Dengan harapan kebutuhan pokok sehari-hari ataupun untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri dapat terpenuhi.

“Semoga dengan adanya acara Bazzar Ramadan Berkah Korem 102/Pjg ini dapat membantu masyarakat dalam melengkapi kebutuhan pokok sehari-harinya. Mari jadikan Bulan Suci Ramadan ini momen penuh berkah dengan berbagi terhadap sesama. Tebar kebaikan, perbanyak ibadah untuk memperbanyak amal dan pahala, Mantap,” tutup orang nomor satu di Korem 102/Pjg berpangkat bintang satu di pundak ini. (pra)

Related Articles

Back to top button