BeritaBuntok

Selama 2020, Ini Kasus yang Berhasil Diungkap Polres Barsel

Selatan Gelar Press Release Akhir Tahun 2020

BUNTOK, kalteng.coPolres Barito Selatan (Barsel) menggelar press release penyampaian hasil kegiatan selama satu tahun dimulai dari Januari-Desember 2020. Pers rilis yang digelar di halaman Mapolres lama, Jalan Tugu Buntok, dipimpin oleh Kapolres AKBP Agung Tri Widiantoro didampingi para perwira di lingkungan Mapolres Barsel, Kamis (31/12).

Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro mengatakan, Kegiatan itu dilaksanakan, bertujuan untuk mengetahui dinamika perkembangan dan hasil kegiatan yang dilaksanakan jajaran Polres Barsel selama satu tahun serta sebagai perbandingan dengan tahun 2019.Dijelaskan Orang nomor satu di jajaran Polres Barsel itu, untuk data perbandingan lakalantas jumlah untuk tahun 2019 sebanyak 44 kejadian dan tahun 2020 sebanyak 36 kejadian atau mengalami penurunan sekitar 18,18 persen.

https://kalteng.co

Kemudian, kata dia, penyelesaian kasus lakalantas tahun 2019 sebanyak 44 penyelesaian kasus dan pada 2020 sebanyak 36 penyelesian kasus. Artinya penyelesian kasus 100 persen.

“Untuk korban lakalantas, ada 6 korban meninggal dunia, luka berat 4 dan luka ringan 44 pada tahun 2019. Sementara untuk tahun 2020 korban meninggal dunia sebanyak 5 korban, 4 korban luka berat dan 45 luka ringan,” terangnya panjang lebar.

Dari 1.075 pelanggaran pada tahun 2019 telah divonis 1.031, dan pada tahun 2020 ada 488 pelanggaran mengalami penurunan 54,60 persen pelanggaran juga sudah dilakukan vonis.

Perwira Menengah (Pamen) dengan dua melati di pundak itu mengatakan, data untuk jumlah tindak pidana narkoba pada tahun 2019 ada 28 kasus telah dilaksanakan penyelesaian tindak pidananya. Pada tahun 2020 ada 40 tindak pidana narkoba dengan penyelesaian 35 kasus.

Untuk tindak pidana paling banyak terjadi pada tahun 2019 ada 91 kasus dan telah selesai 64 kasus. Sementara tahun 2020 turun menjadi 77 kasus dengan penyelesaian 69.

Begitupun tindak pidana perjenis untuk tindak pidana yang paling banyak terjadi di wilayah hukum Polres barsel, yakni tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat). Tahun 2019 ada 10 kejadian dan tahun 2020 juga 20 kejadian.Selain itu juga pencurian kendaraan bermotor serta Sajam yakni 10 kasus ditahun 2019 dan 2020 ada 5 kejadian. Dan juga tindak pidana perlindungan anak serta penggunaan senjata tajam tanpa izin. Ia menambahkan untuk tindak pidana khusus yang terbanyak ilegal logging ada 6 kasus pada 2019 dan 2020 ada 4 kasus yang sudah dilaksanakan oleh aparat kepolisian.

“Sedangkan untuk Tindak pidana pembakaran hutan dan lahan, ada 2 kasus pada tahun 2020. Dan 1 kasus pada 2020,” urainya. (ner/ala)

Related Articles

Back to top button