BeritaEkonomi BisnisNASIONALPLN

PLN Sukses Hadirkan Listrik Andal Selama MTQ XXIX di Kalsel

Persiapan Upacara Penutupan MTQ XXIX Kalsel

Sama seperti upacara pembukaan, untuk upacara penutupan MTQ XXIX Kalsel, PLN menyiapkan pasokan listrik sebesar 2 megawatt (MW). Bahkan PLN juga menyiapkan sistem Zero Down Time Area atau layanan listrik tanpa kedip di Venue Utama untuk mengamankan rangkaian upacara penutupan.

Sementara sistem pendukung kali ini meliputi 9 unit mobile genset kapasitas 100 kW, 200 kW hingga 500 kW. Selain itu, 10 Unit Gardu Bergerak (UGB), 6 unit Uninterruptible Power Supply (UPS) Mobile, 2 unit Unit Cubicle dan Kabel Bergerak (UCKB) dan 23 Unit Automatic Transfer Switch (ATS).

Selama MTQ XXIX Kalsel, PLN menerjunkan tim pengamanan pasokan kelistrikan sebanyak 270 personel yang berasal dari Pelayanan Teknik 52 personel, Tim Khusus Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) 51 personel, dan 167 personel pegawai PLN. Personel tersebut disiagakan di 13 lokasi pertandingan dan lokasi strategis lainnya pada saat penyelenggaraan berlangsung.(*/tur)

Laman sebelumnya 1 2 3

Related Articles

Back to top button