PEMKAB KATINGAN

Pelatihan Juri FTIK Mendapat Respon Positif

KASONGAN, Kalteng.co – Untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan. Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan (LPT-IK) Kabupaten Katingan, menggelar kegiatan pelatihan Juri Festival Tandak Intan Kaharingan (FTIK) Kabupaten Katingan. Kegiatan pelatihan juri FTIK ini, mendapat respon positif dari Bupati Katingan Sakariyas.

“Ini sangat penting, dalam upaya kita membina umat Hindu Kaharingan. Sehingga para dewan juri ini nanti, memiliki kualitas dan kompeten di bidangnya,” kata Bupati Katingan Sakariyas ketika membuka kegiatan pelatihan FTIK yang digelar LPT-IK Kabupaten Katingan, Selasa (26/7/2022).

Melalui kegiatan ini juga kata Sakariyas, tentunya supaya hasil penilaian yang dilakukan dewan juri pada kegiatan FTIK kedepannya, bisa lebih optimal.

“Jadi ini yang menjadi harapan kita semua,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kabupaten Katingan ini juga menyampaikan, supaya seluruh peserta kegiatan bisa mengikuti seluruh rangkaian pelatihan ini dengan sebaik-baiknya. Sebab ini menjadi kesempatan bagi peserta selaku dewan juri pada kegiatan festival nantinya.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada panitia. Dimana telah bekerja keras mempersiapkan penyelenggaraan kegiatan ini,” tuturnya.

Sementara Ketua LPT-IK Kabupaten Katingan Sarnadie D Uga menjelaskan, bahwa pelatihan ini merupakan program kerja LPT-IK Kabupaten Katingan, dalam rangka meningkatkan kualitas dari pada FTIK itu sendiri.

“Mereka ini (peserta pelatihan) merupakan utusan dari kecamatan. Kami ingin ditingkat kecamatan itu ada seleksi. Mereka inilah yang menilai saudara kita yang ada ditingkat kecamatan, dalam hal mempersiapkan kontingennya untuk kegiatan tingkat kabupaten,” jelasnya.

Sedangkan untuk kegiatan FTIK tingkat Kabupaten Katingan itu sendiri lanjutnya, akan dilaksanakan di Desa Petak Bahandang Kecamatan Tasik Payawan pada tahun 2023 mendatang.

“Untuk tanggal dan bulannya, memang belum kita tentukan. Nanti akan kita lihat jadwal dari Pemerintah Daerah Kabupaten Katingan. Itu nanti kita sesuaikan. Yang jelas rencana kegiatan kita tahun 2023 mendatang,” tandasnya.(eri).

Related Articles

Back to top button