DPRD KOTA PALANGKA RAYA

DPRD Kota Palangka Raya Dorong Peningkatan Fasilitas Kesehatan, Arif Norkim: “Masyarakat Berhak Mendapat Layanan Terbaik”

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya dari Fraksi PAN, Arif Norkim menegaskan, pentingnya peningkatan fasilitas kesehatan di Kota Palangka Raya guna memberikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Arir menyoroti masih adanya kendala yang dihadapi warga dalam mengakses layanan kesehatan, baik dari segi fasilitas, tenaga medis, maupun ketersediaan obat-obatan.

“Kesehatan adalah hak dasar masyarakat, dan sebagai wakil rakyat, kami terus mendorong pemerintah daerah untuk lebih serius meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Jangan sampai ada lagi warga yang kesulitan mendapatkan perawatan karena keterbatasan fasilitas atau tenaga medis yang tidak memadai,” ujar Arif, Senin (24/02/2025).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Menurutnya, beberapa Puskesmas di Kota Palangka Raya masih menghadapi kendala, seperti kurangnya dokter spesialis, keterbatasan peralatan medis, serta infrastruktur yang belum optimal. Ia mencontohkan, beberapa Puskesmas di daerah pinggiran masih kekurangan tenaga kesehatan, sehingga pelayanan bagi masyarakat belum bisa maksimal.

DPRD Kota Palangka Raya, lanjut Arif, akan terus mengawal anggaran untuk sektor kesehatan agar penggunaannya tepat sasaran. Ia juga menyoroti pentingnya pemerataan layanan kesehatan, termasuk penguatan program layanan kesehatan gratis bagi masyarakat kurang mampu.

“Kami akan terus memastikan bahwa program-program kesehatan seperti BPJS Kesehatan dapat berjalan dengan baik tanpa kendala birokrasi yang menyulitkan masyarakat. Selain itu, kami juga mendorong adanya subsidi bagi warga kurang mampu yang belum tercover jaminan kesehatan,” tegasnya.

Selain pelayanan kesehatan di Puskesmas dan rumah sakit, Arif juga mengusulkan peningkatan layanan kesehatan keliling bagi warga di wilayah terpencil. Dengan adanya layanan kesehatan keliling, masyarakat yang jauh dari pusat kota tetap bisa mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan secara rutin.

“Pemerintah daerah harus melihat ini sebagai kebutuhan mendesak. Dengan kondisi geografis Kota Palangka Raya yang cukup luas, layanan kesehatan keliling bisa menjadi solusi agar masyarakat di wilayah terpencil tetap mendapatkan akses kesehatan yang layak,” tambahnya.

Di akhir pernyataannya, Arif Norkim menegaskan bahwa DPRD Kota Palangka Raya, khususnya Komisi III, akan terus mendorong dan mengawal program kesehatan agar pelayanan bagi masyarakat semakin baik. Ia berharap sinergi antara eksekutif dan legislatif dapat menghasilkan kebijakan yang benar-benar bermanfaat bagi warga Kota Palangka Raya.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat Kota Palangka Raya mendapatkan layanan kesehatan yang berkualitas. Ini bukan sekadar janji, tetapi komitmen kami untuk memperjuangkan hak-hak masyarakat,” tutup Arif. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button