Kasongan

Peladang Talian Kereng Panen Raya, yang Mau Beras Organik Merapat..

Dengan sistem pertanian ladang seperti ini bibit padi yang mereka tanam dapat tumbuh dengan subur hingga masa panen tiba. “Selama ini sangat jarang sekali terjadi gagal panen lantaran hama atau penyakit, bahkan pada tahun ini hampir tidak ada penyakit serius yang menyerang padi kita,”ungkap Bapa Wiwi kepada kalteng.co, belum lama ini.

Tidak hanya bebas hama-penyakit, padi dari ladang warga di Talian Kereng ini semuanya juga organik. Karena, dalam perawatannya sama-sekali tidak mempergunakan pupuk pabrikan maupun zat kimia.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Bapa Wiwi menyebutkan, bibit padi yang mereka tanam di ladang merupakan jenis lokal semua, di antaranya adalah jenis Kasitu, Galigay dan Bendera.

“Padi organik jenis lokal ini banyak sekali peminatnya, meskipun sebenarnya pertanian ladang di tempat kita ini hanya untuk memenuhi keperluan sendiri, banyak juga orang dari luar Desa Talian Kereng yang secara khusus membeli langsung dari petani di sini,”ungkap Bapa Wiwi. (tur)

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Laman sebelumnya 1 2

Related Articles

Back to top button