Legislator Dapil II Dukung Realisasi Bantuan Bibit Peternakan

PALANGKA RAYA, Kalteng.co –DPRD Kalteng mengapresiasi kinerja pemerintah yang telah merealisasikan bantuan bibit peternakan ke masyarakat khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) II meliputi Kabupaten Kotawaringin Timur dan Seruyan.
Hal ini disampaikan legislator sekaligus Juru bicara Dapil II, H. Sudarsono dalam Rapat Paripurna DPRD Kalteng , masa persidangan II tahun sidang 2022, di gedung dewan, Selasa (28/6/2022).
Menurutnya, bantuan bibit baik berupa ternak dan ikan, membantu masyarakat dalam mengembangkan perekonomian pasca Pandemi Covid-19.


“Saat melaksanakan reses di Dapil II belum lama ini, masyarakat selalu meminta agar pemerintah terus mendukung pembangunan ekonomi masyarakat dengan memberikan bantuan bibit. Karena sangat membantu masyarakat dalam memperbaiki ekonomi di tengah dampak pandemi,” ucapnya.
Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalteng yang membidangi Ekonomi dan Sumber Daya Alam (SDA) ini juga menjelaskan, banyak masyarakat di Dapil Kalteng II yang bergerak disektor peternakan ayam, sapi, kambing dan ikan.
Sehingga, dengan bantuan bibit benih, tentu akan mengurangi biaya pembelian benih oleh masyarakat. Di samping adanya keinginan masyarakat agar pemerintah bisa membantu menyediakan pakan serta dukungan edukasi kepada peternak dalam meningkatkan hasil produksi.
“Wawasan dan ilmu pengetahuan itu tetap harus ada, baik itu tentang tata cara perawatan agar terhindar dari penyakit, termasuk masalahan pakan. Sehingga kita berharap agar Bantuan ini bisa bersifat berkelanjutan serta masyarakat bisa merasakan manfaat dari bantuan tersebut,” pungkas politisi dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) ini.(ina)