Palangka Raya

Mahasiswa Tolak Kedatangan Ketua KPK di Palangka Raya

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Mahasiswa tolak kedatangan Ketua KPK Firli Bahuri di Palangka Raya. Selain itu, mahasiswa dari IAIN Palangka Raya ini menyuarakan aspirasi matinya KPK pasca revisi UU KPK.

Hal itu juga bertepatan dengan dipecatnya 57 anggota KPK karena tidak lolos tes wawasan kebangsaan. Untuk itu, muda-mudi beralmamater hijau ini menggelar aksi untuk kedua hal tersebut.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Mahasiswa tolak datangnya Firli Bahuri di Palangka Raya dengan membawa sejumlah spanduk, mereka menggelar aksi bertemakan ‘Save KPK’ itu berlangsung di Dinas Pendidikan Kalteng, Rabu (6/10/2021) pagi.

Presiden Mahasiswa IAIN Palangka Raya, tirta Yoga, mengungkapkan, hari ini pihaknya bergerak atas keresahan dan kegelisahan hati nurani menyaksikan Indonesia sedang tidak baik-baik saja,

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Kami bertanya pada pemerintah apakah hari ini mereka berdiri bersama rakyat atau oligarki. Upaya pelemahan KPK terlihat terstruktur dan sistematis dari dua tahun lampau,” ujarnya menegaskan mahasiswa tolak kedatangan Firli Bahuri.

Sementara itu, masih di waktu yang sama, Korlap Aksi Save KPK, Ariansyah, mengatakan, antusiasme para mahasiswa IAIN Palangka Raya dalam membersamai Aksi hari ini sangat luar biasa.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button