BSPN dan BAGUNA PDI Perjuangan Dukung Sigit Karyawan Yunianto Perjuangkan Kepentingan Kalteng di Senayan
JAKARTA, Kalteng.co – Pelantikan Sigit Karyawan Yunianto sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029, Senin (01/10/2024) mendapat ucapan selamat dari berbagai kalangan, termasuk dari internal PDI Perjuangan. Moses, selaku Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI Perjuangan Kalimantan Tengah, dan Niko, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) DPD PDI Perjuangan, menyampaikan apresiasi serta harapan kepada Sigit atas pencapaiannya tersebut.
Moses menyatakan rasa bangganya atas keberhasilan Sigit yang dipercaya mewakili Kalimantan Tengah di Senayan. “Kami dari BSPN PDI Perjuangan Kalteng mengucapkan selamat kepada Bapak Sigit Karyawan Yunianto atas pelantikannya sebagai anggota DPR RI. Semoga beliau dapat menjalankan amanah dengan baik, serta terus memperjuangkan kepentingan rakyat Kalteng di tingkat nasional,” ujar Moses.
Hal senada juga disampaikan Niko, Sekretaris BAGUNA DPD PDI Perjuangan Kalteng. Ia berharap Sigit dapat memberikan kontribusi besar bagi kemajuan daerah dan masyarakat Kalimantan Tengah. “Kami dari BAGUNA DPD PDI Perjuangan turut bangga atas pencapaian ini. Semoga Pak Sigit dapat membawa perubahan positif dan memperjuangkan hak-hak masyarakat Kalimantan Tengah di parlemen,” tutur Niko.
Dengan berbagai dukungan ini, diharapkan Sigit Karyawan Yunianto dapat terus menjaga komitmen dalam memperjuangkan aspirasi rakyat Kalimantan Tengah selama masa jabatannya di DPR RI. (pra)
EDITOR : TOPAN