PEMKAB KATINGAN

Pelayanan Kesehatan di Katingan Cukup Maksimal

KASONGAN, Kalteng.co – Selama ini untuk tingkat pelayanan kesehatan di Kabupaten Katingan, dinilai sudah cukup maksimal. Meskipun masih ada yang perlu dibenahi secara bertahap kedepannya. Hal ini disampaikan Wakil Bupati Katingan Sunardi NT Litang ketika menghadiri acara puncak peringatan hari kesehatan nasional ke 58 tahun di Dinas Kesehatan, Jumat (18/11/2022).

Salah satu yang perlu mendapatkan perhatian jelas Wakil Bupati, terkait sarana prasarana, SDM, maupun dari sisi jumlah tenaga kesehatan di seluruh daerah terpencil. “Untuk SDM kita ini, memang perlu meningkatkan keahliannya di bidang pendidikannya masing-masing. Sehingga mereka bisa memiliki keahliannya lebih baik lagi ke depan,” ujar Sunardi.

https://kalteng.co

Tak hanya itu, di Kabupaten Katingan juga masih ada Puskesmas yang masih belum memenuhi standar. Oleh sebab itulah, mereka akan terus berupaya untuk melakukan perbaikan terkait berbagai kekurangan yang terjadi selama ini. “Sehingga kedepan pelayanan kesehatan di daerah kita bisa semakin lebih baik lagi. Itu yang menjadi harapan kita,” tuturnya.

Kemudian di momentum peringatan hari kesehatan nasional ini. Dia juga menyampaikan selamat kepada seluruh ASN di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan. “Tetap semangat, dan laksanakan tugas pengabdian dengan baik. Sehingga masyarakat merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan,” tegas Sunardi.

Ditempat yang sama Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan Glorikus mengungkapkan, bahwa momentum peringatan hari kesehatan nasional ke 58 tahun, menjadi sebuah momentum untuk kembali membangkitkan semangat, dan optimisme. “Sehingga kita bisa mewujudkan sistim kesehatan nasional yang lebih kuat. Dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan,” ujar Glorikus.

Selanjutnya di acara puncak peringatan hari kesehatan nasional ini, Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan ujarnya, menggelar berbagai kegiatan. Diantaranya seperti jalan sehat, senam bersama, minum obat penambah darah secara serentak untuk pelajar, pemeriksaan kesehatan, hingga vaksin covid 19. “Terima kasih kepada seluruh panitia maupun pihak terkait lainnya, yang telah mendukung sepenuhnya pelaksanaan kegiatan ini,” tandasnya.(eri)

Related Articles

Back to top button