BeritaPEMKAB KATINGAN

Katingan Langganan Banjir, Bupati Minta Penyelesaian Kegiatan Fisik Dipercepat

KASONGAN, Kalteng.co-Seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Katingan, diingatkan untuk segera memacu seluruh pelaksanaan kegiatan fisik di tahun 2023.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Bupati Katingan Sakariyas meminta, agar kegiatan pembangunan fisik bisa dengan cepat untuk diselesaikan lebih awal. Hal ini perlu dilakukan, karena kondisi alam di wilayah Kabupaten Katingan dalam beberapa tahun terakhir, selalu menjadi langganan bencana banjir.

“Saya ini bisa menjadi perhatian seluruh perangkat daerah. Bila kegiatan non fisik, saya rasa tidak masalah. Pengalaman sebelumnya harus menjadi pembelajaran bagi kita semua. Karena banyak kegiatan fisik yang terganggu karena bencana banjir,” terangnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Selain itu orang nomor satu di Kabupaten Katingan ini juga meminta kepada seluruh pengguna anggaran, untuk selalu memastikan setiap program atau kegiatan yang dilaksanakan berjalan dengan baik. Kemudian masalah target juga harus diperhatikan dan diprioritaskan.

Khususnya yang mendukung pencapaian tema pembangunan tahunan, dan kinerja Pemerintah Daerah. “Selanjutnya berkaitan dengan kegiatan yang dilaksanakan di kecamatan, agar menginformasikan kegiatan tersebut dengan camat setempat,” pungkasnya.(eri)

Related Articles

Back to top button