BeritaMETROPOLISNASIONAL

SIEJ Tawarkan Beasiswa Liputan Efisiensi Energi Pemanfaatan Perangkat Elektronik, Berminat?

Memberikan Kesadaran dan Pemahaman Tugas Bersama

Hendra Iswahyudi, Direktur Konservasi Energi, Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi/EBTKE, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), melalui Sub Koordinator Penerapan Teknologi Konservasi Energi, Anggraeni Ratri Nurwini, mengapresiasi inisiasi SIEJ dalam mensosialisasikan kesadaran ini bersama jejaring jurnalis yang peduli

lingkungan. Karena menurutnya memberikan pemahaman dan kesadaran tentang SKEM dan LTHE ini tidak bisa dilakukan pemerintah sendirian, tapi juga kolaborasi semua pihak.

“Selain itu, pelibatan jurnalis media massa juga dipercaya dapat memperkuat penerapan amanat Undang-Undang Nomor 30 tahun 2007 tentang Energi, dan Peraturan Pemerintah Nomor 33 tahun 2023 tentang Konservasi Energi, yang salah satu isinya mengatur soal SKEM

-LTHE. Sejauh ini kami juga terus berupaya memperkuat kebijakan yang mengharuskan produsen alat elektronik rumah tangga untuk mencantumkan tanda bintang mereka. Tahun ini Indonesia harus memulai dengan LTHE berbintang dua ke atas,” jelas Anggraeni.

Anggraeni juga menambahkan tanda bintang LTHE pada tiap produk elektronik alat rumah tangga adalah jaminan dan juga panduan masyarakat untuk bisa memilih produk ramah lingkungan dan dampaknya pada efisiensi energi dan pengurangan emisi karbon.

“Kesadaran ini memang perlu disosialisasikan dan didengungkan bukan hanya oleh kami saja. Karena itu, kami sangat apresiasi yang dilakukan SIEJ dan CLASP yang mempunyai perhatian terhadap isu ini. Semoga melalui media, sosialisasi dan kesadaran ini bisa semakin diketahui publik luas,” tambah Anggraeni.

Sementara itu, Fadel Iqbal Muhammad, Senior Associate di CLASP, pihaknya mendukung tiga pilar efisiensi energi yang tengah didorong oleh Pemerintah Indonesia, yaitu kampanye, advokasi regulasi SKEM dan LTHE, dan terakhir digitalisasi untuk mendukung pelaksanaan pengawasan. Kolaborasi dengan SIEJ merupakan salah satu implementasi kampanye bersama dalam memberikan kesadaran masyarakat luas. Apalagi media dan jurnalis mempunyai peran besar dalam mengubah cara berpikir dan kesadaran masyarakat terkait pentingnya SKEM dan LTHE.

“Sehingga masyarakat punya kesadaran bahwa ada pilihan yang lebih baik dalam berhemat energi dan berkontribusi untuk lingkungan lebih baik, dalam langkah kayaknya kecil tapi berarti misalnya dengan memilih produk elektronik rumah tangga bertanda LTHE,” jelas Fadel. (*/tur)

Laman sebelumnya 1 2

Related Articles

Back to top button