Muara TewehPalangka RayaUtama

Muara Teweh-Palangka Raya Bisa Tembus 5 Jam, Bupati Batara Telah Membuktikannya

PALANGKA RAYA,kalteng.co-Selama ini waktu tempuh dari Palangka Raya ke Muara Teweh Ibukota Barito Utara melalui jalur darat rerata hampir 7 jam. Namun hal ini sudah dapat dipersingkat melalui jalur alternatif melalui Lemo Kecamatan Teweh Tengah-Palangka Raya.

Waktu tempuh melalui jalur ini mampu mempersingkat waktu tempuh hingga dua jam. Hal ini telah dibuktikan sendiri oleh Bupati Barito Utara H Nadalsyah pada Kamis (18/3/2021). Dalam perjalanan melalui jalur alternatif, rombongan Bupati yang berangkat dari rumah jabatan di Muara Teweh sekira pukul 05.30 tiba di Kota

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Jalan alternatif tersebut dari Kota Muara Teweh menuju Kota Palangka Raya melalui Jalan Lemo-Simpang Batapah. “Jalan tersebut saat ini sudah dapat dilewati oleh mobil kecil, terlebih pada saat kondisi tidak hujan,” kata Koyem –sapaan akrab H Nadalsyah.

Dia mengaku, jalur alternatif tersebut masih banyak terdapat kendala. Oleh karena itu,  pengguna jalan berhati-hati, di mana masih ada beberapa titik jalan yang perlu mendapat perhatian ekstra, terlebih dalam kondisi hujan.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

 “Meskipun masih ada sedikit kendala, terlebih bagi yang belum mengetahui jalur dan kondisi jalan tersebut,” jelas Bupati.

Jalan alternatif Lemo-Palangka Raya membutuhkan waktu tempuh selama sekira 5 jam. “Agak sedikit lambat, karena kita masih menunggu antrean feri penyeberangan di Lemo. Hal ini mengingat jembatan Lemo Seberang masih dalam tahap perencanaan lanjutan,” ungkap H Nadalsyah yang memutuskan menempuh jalur alternatif ini saat hendak menghadiri prosesi perawinan H Agustiar Sabran Anggota DPR RI di Palangka Raya saat itu.

“Mudah-mudahan pembangunan jembatan yang kita rencanakan dapat secepatnya dikerjakan,” imbuh dia.

Dikatakan Koyem, ke depannya, dengan adanya jembatan Lemo Seberang dan pelebaran Jalan Lemo, perjalanan dari Muara Teweh-Palangka Raya melalui jalan alternatif akan semakin nyaman dan cepat.(tur)

Related Articles

Back to top button