Hukum Dan Kriminal

Pemuda Jalan Tendean Kapuas Gantung Diri

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – Aksi nekat dilakukan MR warga Jalan Tendean Gang 10 RT.20 Kelurahan Selat Hilir, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas. Pria ini mengakhiri hidup dengan gantung diri menggunakan tali nilon di kamar tidurnya.

Kejadian mengegerkan itu Rabu (23/11/22) sekitar Pukul 17.30 Wib ketika warga bersiap melaksanakan Salat Maghrib. Peristiwa ini baru diketahui setelah salah satu keluarganya berteriak minta tolong.

Warga mendatangi rumah korban langsung membantu pihak keluarga mengevakuasi. Namun nyawa korban tidak tertolong, karena kondisinya diperkirakan sudah tergantung lama. Pada saat diturunkan sudah tidak bernyawa lagi.

https://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Lalu melaporkan ke Polsek Selat, dan tidak lama datang ke lokasi,” ucap salah satu warga.

Saat ini Anggota Polsek Selat, bahkan Kasat Reskrim Polres Kapuas Iptu Iyudi Hartanto langsung datang ke TKP bersama tim identifikasi Polres Kapuas.

Kepolisian melakukan pemeriksaan, dan memintai keterangan kepada keluarga yang tinggal dirumah tersebut.

“Iya benar dan masih di lokasi untuk melakukan olah TKP,” ucap Kasatreskrim Iptu Iyudi Hartanto.

Motif korban nekad mengakhiri hidupnya masih dalam penyelidikan, namun korban ada meninggalkan pesan melalui surat yang ditulisnya. (alh)

Related Articles

Back to top button