Hukum Dan Kriminal

Teror Pembakaran Rumah Kosong di Bukit Keminting Resahkan Warga

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Hingga dini hari tadi, Minggu (8/9/2024) telah dilaporkan lima kejadian diduga teror pembakaran rumah yang mengakibatkan ketakutan masyarakat di seputaran Jalan Bukit Keminting Palangka Raya.

Kini warga Jalan Bukit Keminting merasa resah setelah serangkaian aksi pembakaran rumah kosong yang telah berlangsung selama satu pekan terakhir.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Dari lima insiden yang terjadi, tiga di antaranya menyebabkan rumah-rumah kosong ludes terbakar. Sementara itu, dua warung kayu hampir menjadi korban aksi pembakaran pada Minggu dini hari tadi. Beruntung, warga sekitar berhasil memadamkan api sebelum melahap seluruh bangunan.

Salah seorang warga setempat, Christomy Djantan mengatakan, dengan adanya dugaan teror pembakaran rumah di Jalan Bukit Keminting ini, masyarakat sepakat menggelar ronda atau jaga malam.

“Kami takutkan disini ada unsur kesengajaan dalam insiden tersebut. Pasalnya kejadian hampir berturut-turut terjadi dalam satu pekan belakangan ini,” katanya.

Ia mewakili warga Jalan Bukit Keminting meminta Pemerintah Daerah melalui stakeholder terkaitnya dan juga kepolisian untuk dapat segera menindaklanjuti keresahan ini.

Mungkin agar lebih meningkatkan patroli di wilayah itu yang notabene banyak sekali bangunan kosong yang konstruksinya terbuat dari kayu yang bisa saja kembali terjadi kebakaran. 

“Kami mohon bisa jadi atensi, setidaknya ada tindakan awal seperti patroli rutin di wilayah kami. Adanya kejadian ini membuat kami sangat was-was terlebih yang baru ini terjadi dua kali dalam satu malam,” tukasnya. (oiq)

Related Articles

Back to top button