DISKOMINFOSANTIK KALTENGPEMKO PALANGKA RAYAPEMPROV KALIMANTAN TENGAH

Lurah Langkai Apresiasi Pemantauan Pimpinan Daerah di TPS Wilayahnya

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Lurah Langkai, Sri Wanti, SE., M.Si., menyampaikan ucapan terima kasih kepada sejumlah pimpinan daerah atas perhatian dan pemantauan yang dilakukan di tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Kelurahan Langkai.

Ungkapan tersebut disampaikan setelah kegiatan pemantauan berlangsung kondusif pada pelaksanaan pemilu serentak di TPS 13, Jalan A Yani, Perumdam, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Rabu (27/11/2024).

Dalam keterangannya melalui Kalteng.co, Lurah Langkai mengucapkan terima kasih khusus kepada Gubernur Kalimantan Tengah, Ketua DPRD Kalimantan Tengah, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalimantan Tengah, serta Kasrem 102/Pjg, yang telah menyempatkan diri untuk hadir dan memantau langsung jalannya proses pemilu di wilayahnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

“Terima kasih kami sampaikan atas kunjungan dan pemantauan yang telah dilakukan di TPS wilayah Kelurahan Langkai. Kehadiran para pimpinan daerah memberikan semangat dan rasa aman bagi masyarakat yang menggunakan hak pilihnya,” ungkap Sri Wanti.

Selain itu, ia juga menyampaikan apresiasi atas pesan-pesan yang diberikan para pimpinan daerah kepada masyarakat dan petugas di TPS. “Pesan-pesan yang disampaikan menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran jalannya pemilu,” lanjutnya.

https://kalteng.co

Sri Wanti berharap perhatian ini dapat terus diberikan, tidak hanya pada pelaksanaan pemilu, tetapi juga dalam berbagai aspek pembangunan di Kelurahan Langkai. Menurutnya, sinergi antara pemerintah daerah, aparat, dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif.

“Semoga sinergi ini terus terjalin demi kemajuan bersama, khususnya di Kelurahan Langkai,” tambahnya.

Tidak lupa, Sri Wanti juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan petugas TPS, aparat keamanan, dan masyarakat yang telah berperan aktif dalam menjaga suasana pemilu yang aman dan damai. “Kita semua memiliki tanggung jawab yang sama untuk menjaga demokrasi agar tetap berjalan sesuai harapan,” tegasnya.

Pelaksanaan pemilu di Kelurahan Langkai diketahui berlangsung aman dan lancar. Lurah Sri Wanti berharap situasi kondusif ini dapat menjadi contoh positif bagi wilayah lain di Palangka Raya dan Kalimantan Tengah pada umumnya. (pra)

EDITOR : TOPAN

Related Articles

Back to top button