Sigit K. Yunianto: Kalteng.co Mitra Strategis dalam Menyuarakan Aspirasi Rakyat

JAKARTA, Kalteng.co – Anggota Komisi XII DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sigit Karyawan Yunianto, SH., M.A.P., turut menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Kalteng.co yang genap berusia 4 tahun pada Sabtu, 22 Februari 2025.
Sigit mengapresiasi kiprah media ini dalam menyajikan informasi yang akurat, berimbang, dan bermanfaat bagi masyarakat Kalimantan Tengah.







Dalam pernyataannya, legislator asal Dapil Kalteng akrab disapa SKY ini menegaskan, bahwa Kalteng.co telah menjadi salah satu pilar penting dalam pembangunan daerah, khususnya dalam memberikan edukasi dan informasi kepada masyarakat.
“Selama empat tahun terakhir, Kalteng.co telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menyampaikan berita yang informatif dan mendidik. Media ini bukan hanya menjadi sumber informasi, tetapi juga menjadi bagian penting dalam memperjuangkan kepentingan rakyat dengan menyampaikan aspirasi dan suara masyarakat,” ujarnya.










Ia juga mengapresiasi Kalteng.co yang terus menjaga independensi dan profesionalisme dalam menyajikan berita, khususnya terkait kebijakan-kebijakan pembangunan di Kalimantan Tengah.
Sebagai wakil rakyat di tingkat nasional, Sigit Karyawan Yunianto berharap agar Kalteng.co semakin berkembang dan terus menjadi mitra dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat.
“Media memiliki peran besar dalam membangun demokrasi yang sehat dan memberikan edukasi politik yang benar kepada masyarakat. Saya berharap Kalteng.co terus menjadi media yang objektif, profesional, dan semakin aktif dalam menyampaikan informasi terkait kebijakan pembangunan yang berdampak bagi masyarakat luas,” katanya.
Lebih lanjut, ia juga menyoroti pentingnya sinergi antara media dan pemerintah dalam mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkeadilan.
“Saya berharap Kalteng.co terus menjadi bagian dari perjuangan bersama dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Mari bersama-sama membangun Kalimantan Tengah yang lebih maju melalui informasi yang akurat dan bermanfaat,” tambahnya.
Menutup pernyataannya, Sigit Karyawan Yunianto menyampaikan doa dan harapan agar Kalteng.co semakin sukses dan terus menjadi media yang berkualitas.
“Selamat ulang tahun ke-4 untuk Kalteng.co. Semoga semakin maju, semakin dipercaya oleh masyarakat, dan terus berkontribusi dalam membangun daerah serta mencerdaskan bangsa. Tetaplah menjadi media yang inspiratif dan membawa perubahan positif bagi Kalimantan Tengah. Sukses selalu!” tutupnya. (pra)
EDITOR : TOPAN