TNI

Kasad Apresiasi Program Kerja Korem 102/Pjg

PALANGKA RAYA, Kalteng.co – Bagi Komandan Korem 102/Panju Panjung (Pjg) Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, SE.,MM., kunjungan kerja bapak Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, beserta rombongan selama beberapa hari di Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) meninggalkan kesan yang luar biasa.

Sebagai seorang Perwira Tinggi (PATI) berpangkat Jenderal Bintang Empat, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman tentunya memiliki agenda kegiatan yang cukup padat di kedinasan. Namun, karena rasa kepedulian yang tinggi terhadap dunia pendidikan, mantan Panglima Kostrad ini bersedia membagi waktu untuk menjadi pemateri dalam kegiatan KKN Kebangsaan ke X tahun 2022, yang di selenggarakan terpusat di Universitas Palangka Raya (UNPAR), Minggu (17/7/2022).

“Bapak Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, sangat serius memperhatikan kelangsungan dunia pendidikan. Untuk itu beliau berkenan hadir menjadi narasumber dalam kegiatan KKN Kebangsaan ke X tahun 2022, yang diikuti sebanyak 2.631 mahasiswa serta 78 Rektor Perguruan tinggi se-Indonesia,” kata orang nomor satu di jajaran Korem 102/Pjg, akrab disapa Putra ini kepada Kalteng.co, Rabu (20/7/2022).

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Selama mendampingi Kasad melaksanakan  kegiatan, Danrem akui banyak menerima perintah dari Perwira Tinggi (PATI) lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1988 kecabangan Infanteri tersebut.

Seperti selesai meresmikan Gereja di lingkup satuan Yonif R 631/Atg, saat akan melaksanakan waktu Isoma, di Masjid setempat, Kasad memerintahkan Danrem untuk meningkatkan kembali kegiatan teritorial diwilayahnya.

https://kalteng.co

Disatu sisi, Kasad menilai kegiatan yang sudah/ sedang dijalankan Korem 102/Pjg, seperti program Kampung Pancasila Berkah, Food Estate, Penyaluran Pupuk 102 Lestari Berkah, Penanaman Jagung per-kabupaten/kota seluas 100 Ha, Penanganan Stunting, Pelatihan Ormas, serta Pelatihan Bela Negara ‘Beta Eksistensi Tanah Air’ (BETA) Talawang I dengan para peserta terdiri dari mantan Napi dan juga Preman, sudah sangat baik.

Dari beberapa perintah disampaikan, yang menjadi fokus utama KASAD adalah, Korem 102/Pjg harus senantiasa berada ditengah masyarakat bersama-sama dengan seluruh elemen lainnya menghadapi segala kesulitan rakyat, sebagaimana Bhakti TNI. 

“Untuk itu saya minta kepada seluruh komandan satuan, bersama-sama menindaklanjuti perintah dari komando atas. Tetap semangat, Satu Frekuensi, KOMANDO,” tutup Danrem. (pra)

Related Articles

Back to top button