DPRD KAPUAS

Pemerintah Desa Maksimalkan Anggaran Desa

KUALA KAPUAS, Kalteng.co – DPRD Kapuas mendorong Pemerintah Desa (Pemdes) se Kabupaten Kapuas, agar memaksimalkan anggaran untuk pembangunan desa, hal itu ditegaskan Ketua Komisi I DPRD Kapuas Lawin.

“Kita minta Pemdes se Kapuas harus maksimalkan anggaran, dan jangan sampai anggaran tidak bermanfaat,” tegas Lawin, baru-baru ini.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV Kecamatan Pulau Petak, Dadahup, Kapuas Murung dan Kapuas Hilir ini, mengakui anggaran desa cukup besar dan kalau tidak dimanfaat dengan baik, maka akan sangat rugi.

“Anggaran tersebut untuk membantu kemajuan desa, dan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

https://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.cohttps://kalteng.co

Politisi Partai Hanura ini berharap anggaran yang ada untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, sehingga programnya harus bermanfaat dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Program pemberdayaan, infrastruktur dan sosialisasi yang bermanfaat, karena anggaran itu sangat mencukupi,” beber Lawin.

Menurutnya, kalau anggaran dimanfaatkan maka terlihat dampaknya kepada masyarakat dan desa juga akan terasa kemajuannya.

“Mudahan semuanya melaksanakan dengan baik, dan tidak ada yang tersangkut masalah hukum, karena pelaksanaan sesuai ketentuan,” pungkasnya. (alh)

Related Articles

Back to top button